Seperti yang pernah Kami sampaikan pada artikel yang lalu, bahwa ada beberapa syarat untuk kita bisa mendapatkan IMB (izin mendirikan bangunan) diantaranya adalah adanya laporan perhitungan struktur dari bangunan yang ingin diberikan IMB tersebut.
Ingin tahu contoh formulir dan syarat IMB yang lain? Disini
Namun untuk kali ini Kami berikan contoh laporan struktur gudang baja dari klien Kami beberapa waktu yang lalu.
Baca juga : Perencanaan Gedung Walet 3 Lantai
Ada beberapa data yang diperlukan untuk membuat laporan struktur, diantaranya adalah gambar kerja detail struktur seperti contoh di bawah ini.
Gambar kerja struktur berisi detail ukuran kolom, balok, sloof juga pondasinya. Kolom adalah bagian elemen yang menopang atau memyangga balok, sedang balok adalah elemen yang berada diatas kolom. Sloof berada diatas pondasi batu kali yang menghubungkan antar kolom yang nantihya diatas sloof terdapat dinding. Pondasi merupakan elemen yang berada di bawah kolom. Semua elemen diatas tertuang dalam Gambar kerja struktur lengkap dengan keterangan ukuran dan satuannya.
Gudang baja ini memiliki luas lebih dari 3000m2. Semua struktur gudang di model pada program perhitungan struktur sehingga didapatkan analisa dan hasil desain dari gudang baja ini. Analisa dan desain struktur gudang baja ini menggunakan SAP 2000, sedang pengolahan datanya menggunakan Excel.
Baca juga : Video Tutorial Membuat Gambar Struktural dengan AutoCAD
Gambar kerja struktur diatas meliputi denah, potongan memanjang dan melintang, detail kuda-kuda, detail kolom, detail gording, detail sambungan, detail sloof, dan detail pondasi, detail base plat, detail pedestal. Untuk pondasi menggunakan pondasi tiang pancang dengan diameter 30cm.
Gambar diatas adalah cover dari perhitungan struktur gudang baja ini. sedang gambar di bawah ini salah satu contoh isi laporan struktur gudang baja.
Pada isi laporan disebutkan standar peraturan yang digunakan serta asumsi-asumsi yang digunakan. Terdapat pula data umum dari gudang baja ini seperti kemiringan atap, jarak antar gording juga jarak antar kuda-kuda. Juga panjang bentang dari gudang baja ini.
Terdapat pula perhitungan beban-beban yang digunakan seperti beban mati yang meliputi berat atap juga plafon. Beban hidup meliputi berat tukang serta air hujan. Sedang beban angin terdapat angin hisap dan angin tekan. Semuanya mengacu pada peraturan pembebanan indonesia. (PBI)
Ingin tahu cara menghitung beban-beban struktur? Disini
Gambar diatas adalah hasil pemodelan gudang baja ini dengan program SAP2000. Di model dengan membuat satu kuda-kuda terlebih dahulu yang kemudian di duplicate ke belakang dan kesamping.
Untuk hasil print graphic dengan SAP model struktur gudang baja bisa lihat contoh gambar di atas ini.
Gambar di atas adalah gambar hasil input beban angin pada batang kuda-kuda. Sedang yang di bawah ini adalah beban hidup. Untuk beban mati tidak jauh berbeda dengan beban hidup.
Beban tersebut diberikan pada gording baja. yang berasal dari beban atap.
Pengolahan data menggunakan program excel meliputi perhitungan rasio Mu/Mn baik kolom, kuda-kuda balok dan gording, pengolahan data perhitungan pedestal, dan perhitungan pondasi tiang pancang serta lentur tulangannya. Untuk gambar di atas adalah contoh untuk tabel pengolahan data perhitungan tulangan sloof.
Gambar di atas adalah pengolahan data untuk perhitungan pondasi tiang pancang.
Untuk perhitungan print table pada SAP meliputi tabel informasi rasio Mu/Mn, kombinasi beban, beban dan lain-lain. Contoh di atas untuk tabel rasio tulangan baja dengan metode AISC-LRFD93
Sedang gambar diatas ini adalah keseluruhan isi dari laporan perhitungan kontruksi gudang baja ini.
Baca juga: Video Tutorial Perencanaan Struktur Baja 2 Lantai
Anda ingin menggunakan jasa Kami dalam membuat laporan struktur gudang baja atau yang lain? hubungi Tim Argajogja Hp/WA 081328784647
Baca Juga : Perencanaan Gedung Baja Gor Olah Raga