Pada artikel sebelumnya kita sudah pernah belajar cara menghitung luas atau panjang menggunakan perintah inquiry. Baca artikel : cara menghitung volume RAB dengan AutoCAD
Nah, ternyata ada cara lebih cepat lagi tanpa harus menggunkan perintah inquiry tersebut. Cukup dengan memilih objeknya kemudian klik kanan pilih property
Akan tampil kotak dialog property objek yang kita pilih tersebut. Biasanya info luas dan panjang ada di bagian bawah, perbesar atau tarik saja kotak dialog tersebut jika belum tampil. Lihat gambar di bawah ini
Penggunakan property ini sangatlah penting ketika agan menghitung volume RAB, dengan bantuan AutoCAD ini lah kita bisa lebih cepat menghitung volume RAB.
Cara ini sebenarnya tidak terbatas pada perhitungan kusen dan pintu jendela saja seperti contoh diatas, namun bisa juga diaplikasikan ke gambar yang lain.
Untuk perhitungan luas ini bisa diigunakan RAB pada perhitungan volume pekerjaan lantai, atap, plafon dan lain-lain
Sedangkan panjang diigunakan RAB pada perhitungan volume pekerjaan bownplank, sponengan, lisplank dan lain-lain.
Ingin tahu langkah menghitung RAB? Baca artikel Langkah-langkah menghitung RAB
Gimana mudah kan?
Catatan: objek diatas dibuat menggunakan rectangle, bisa diubah menggunakan perintah polyline, short key pl enter , jika ingin menghitung panjang untuk objek yang tidak tertutup.
Tunggu tips trik yang lain, semoga bermanfaat