Bagi Anda yang sedang kebingungan mencari contoh ide fasad rumah pada gambar kerja tampak, berikut Kami berikan contoh 3 ide fasad rumah dengan 3 pilihan gaya yang menarik. Fasad rumah bisa menjadi elemen penting pada bangunan rumah untuk menunjukkan identitas rumah tersebut. Mungkin ada yang belum tahu apa itu Fasad? Fasad adalah gaya tampak depan dari sebuah bangunan rumah atau gedung yang bisa memberikan kesan tertentu bagi yang melihatnya. Sehingga yang namanya fasad merupakan ekspresi seni seorang Arsitek yang di tuang pada bagian depan rumah atau bangunan tertentu.
Berikut 3 Contoh Ide Fasad pada Gambar Kerja Tampak Depan dan Samping Kanan
Oya, Sebelum menuju ke deskripsi fasad masing-masing. Kami berikan dulu gambar kerja denahnya agar Anda dapat mengetahui ruang apa saja yang bersinggungan dengan fasad rumah ini.
Pada bagian depan denah lantai 1 ini terdapat ruang tamu, teras, carport juga kamar tidur serta kamar mandi/WC, sedang lantai 2 terdapat balkon, kamar tidur dan kamar mandi. Penting untuk kita mengetahui ruangan apa saja yang berada dibagian depan agar fasad dapat didesain dengan baik.
1. Ide Fasad Tropis Minimalis
Ide fasad yang pertama dengan gaya tropis minimalis. Pada fasad ini tidak terlalu banyak bentuk dan gaya. Fasad hanya mengikuti denah lantai 1 dan 2 yang sudah ada dengan ditambah sedikit aksesoris bata ekspos. Batu bata eskpos diberikan pada kolom dan dinding balkon lantai 2. Juga kami tambahkan besi hollow hitam sebagai reling pagar balkon.
2. Ide Fasad Kotak Minimalis
Pada desain fasad ini bentuk kotak mendominasi dibagian depan dan samping, baik yang memanjang keatas atau kesamping. Terdapat juga tulisan identitas nama pemilik rumah lengkap dengan lampu dinding. Bentuk L terbalik dengan finishing bata ekspos sebagai pemisah carport dengan taman samping. Terdapat pula railing kecil untuk pegangan balkon serta aksesories lingkaran berbagai ukuran pada dinding balkon sebagai view point.
3. Ide Fasad Unik Miring
Pada desain fasad ini dibuat unik dengan bentuk miring kiri dan kanan. Bentuk miring menggunakan pasangan bata tebal yang sudah diberikan rangka cor beton miring. Bentuk miring ini menyesuaikan bentuk miring pada atap. Diberikan pula tulisan dibagiam depan sebagai identitas nama penghuni rumah dengan ditambah lampu dinding. Fasad ini cocok bagi Anda yang memiliki kepribadian unik dan trendi.
Anda ingin didesainkan? Hubungi tim Argajogja hp/WA 081328784647